Ujian Nasional, Tekad Jujur Dikumandangkan

Selasa, 08 Maret 2016, 16:03 WIB | News | Kota Padang
Ujian Nasional, Tekad Jujur Dikumandangkan
Wako Padang Mahyeldi Ansharullah tos dengan siswa yang hadir pada rapat akbar persiapan Ujian Nasional di RTH Imam Bonjol, Selasa (8/3/2016) (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews---Dengan semangat, ribuan pelajar tingkat SMA menyatakan kesiapan mereka untuk berlaku jujur pada Ujian Nasional (UN) yang digelar dua bulan lagi. Lewat komando Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah, kepalan tangan seolah mempertegas semangat kejujuran tersebut.

"Apakah ananda siap menjadi siswa jujur se-Kota Padang?" tanya Mahyeldi kepada seluruh siswa yang hadir pada apel akbar persiapan UN di Ruang Terbua Hijau Imam Bonjol Padang, Selasa (8/3/2016).

Dengan lantang seluruh siswa menjawab siap untuk menjadi siswa jujur pada pelaksanaan UN mendatang. Tak hanya siswa, guru pendidik juga menyatakan siap untuk pendidik yang jujur. Mahyeldi menilai, selama ini yang membuat negara menjadi rusak karena kurangnya orang-orang jujur. Lemahnya bangsa tak lain karena sedikitnya orang jujur.

"Kedekatan dengan Tuhan dan keimanan akan membuat kita jujur pada sendiri. Insha Allah, ketika kesadaran kejujuran ini kita mulai dari diri sendiri karena Allah, maka prestasi akan diperoleh," katanya.

Baca juga: Awasi UN, Agam Kerahkan 454 Pengawas

Ditekankan, orang yang jujur memiliki sifat yang serius dan sungguh-sungguh. Setiap yang dekat kepada Allah akan mendapat dukungan, petunjuk dan hidayah. "Mari kita raih prestasi dengan menanamkan kejujuran," imbaunya.

Pelaksanaan UN bagi SMA/MA, SMK akan dilaksanakan 4-7 Mei. Sedangkan untuk tingkat SMP/MTs dilaksanakan 9-12 Mei. Berdasarkan data dari Dinas Pendidikan Kota Padang sebanyak 28.703 siswa sekolah akan mengikuti UN tahun ini. Dengan rincian 13.762 siswa setingkat SMA/SMK/MA, serta 14.941 siswa SMP dan MTs.

Pada pelaksanaan UN tahun ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menetapkan tema, yakni "Jujur Harus, Prestasi Pasti". Menurut Walikota, tema ini memiliki makna yang cukup dalam. Kejujuran dan prestasi tak dapat dipisahkan. (rel)

TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor: Fanny Komala Sari
Sumber:

Bagikan: