Dana Zakat Digunakan untuk 5 Program Baznas
VALORAnews---Ketua Baznas Agam Isman Imran, mengatakan dana zakat sebesar Rp233.348.000 yang disalurkan Jumat (29/1/2016) akan digunakan untuk lima program Baznas Agam.
Kelima program tersebut yakni, Agam Makmur sebesar Rp117.950.000 untuk 58 mustahik, Agam Cerdas Rp34.250.000 untuk 33 mustahik, Agam Sehat Rp44.170.000 untuk delapan mustahik, Agam Peduli sebesar Rp33.300.000 untuk 18 mustahik dan Agam Taqwa sebesar Rp1.500.000 untuk satu orang mustahik.
Isman Imran yang juga Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Kabupaten Agam menjelaskan dana zakat yang disalurkan ini merupakan zakat yang dikumpulkan bersumber dari potongan gaji Pegawai Negeri Sipil sebesar 2,5 persen, perusahaan BUMD, BUMN, dan perorangan.
Pendistribusian zakat ini, katanya, dilakukan di dua lokasi yakni, Agam wilayah barat di lima kecamatan diserahkan di Masjid Nurul Falah dengan dana sebesar Rp112.820.000 untuk 52 mustahik. Kemudian, untuk Agam wilayah timur di sebelas kecamatan dengan dana sebesar Rp118.350.000 untuk 66 mustahik. Zakat untuk Agam wilayah timur disalurkan di kantor perwakilan Baznas Agam di Belakang Balok, Bukittinggi, Sabtu (30/1)
Baca juga: 147 Mustahik Terima ZIS dari Baznas Agam, Ini Arahan Pjs Bupati
"Gunakan dana ini sebaik-baiknya dan manfaatkan sesuai dengan kebutuhan hidup. Termasuk untuk pemenuhan peralatan atau perlengkapan sekolah anak ataupun untuk membuka usaha baru demi kelangsungan hidup yang mandiri," pinta Isman.
Sementara itu, Bainar (56) mengungkapkan, dengan adanya dana zakat ini ia akan melanjutkan usahanya sebagai peternak itik. Karena selama ini ternak itiknya masih sedikit dan hasilnya belum terpenuhi untuk kebutuhan kehidupan sehari-hari. "Untuk kelangsungan usaha, sepulang dari sini saya langsung belikan ke ternak itik," katanya. (IF/AMC)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025