Dedikasi PMI Padang Berbuah Sertifikat 9001:2008
VALORAnews---Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang terus menunjukkan dedikasinya di lapangan sosial kemanusiaan. Dedikasi PMI Padang tersebut diakui dengan sertifikat ISO 9001:2008 untuk Unit Donor Darah (UDD) di awal 2016 ini.
Ketua PMI Padang yang juga Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah mengatakan, sertifikasi ISO 9001:2008 yang terima merupakan bukti dedikasi yang konsisten untuk kemanusiaan.
"Perhatian terhadap kemanusiaan ini memang harus kita dorong agar semakin banyak sukarelawan yang mendonorkan darahnya untuk pemenuhan kebutuhan darah di Kota Padang," ujar Mahyeldi disela penyerahan piagam donor darah sukarela dan instansi penggerak donor darah di Palanta Rumah Dinas, Rabu (27/1).
Pada kesempatan ini Ketua PMI menerima secara simbolis Sertifikat ISO 9001:2008 dari Direktur UDD PMI Padang dr. Widyarman. Penyerahan piagam kepada donor darah sukareka kepada 25 kali, 50 kali, 75 kali dan 100 kali. Sedangkan yang lebih dari 150 kali donor dihadiahi berangkat umroh. Seluruh penerima piagam berjumlah 400 orang.
Baca juga: Sehari, Padang Butuh 100 Kantong Darah
Direktur UDD PMI Padang, Widyarman menyebutkan, penghargaan bagi pendonor ini merupakan dorongan, namun darah yang mereka sumbangkan tidak ternilai.
"Berkat sukarelawan ini, kita dapat memenuhi kebutuhan tidak kurang dari seratus kantong sehari untuk Kota Padang," sebutnya. (rel)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar