MTQ Nasional XLI Agam, Dinas Kominfo Sediakan Peta Lokasi Pelaksanaan dan Pemondokan

Jumat, 28 Juni 2024, 09:15 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
MTQ Nasional XLI Agam, Dinas Kominfo Sediakan Peta Lokasi Pelaksanaan dan Pemondokan
Hasil navigasi (pemetaan lokasi) pemondokan dan venue lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XLI tingkat Kabupaten Agam. (humas)

AGAM (24/6/2024) - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Agam, fasilitasi pemetaan lokasi pemondokan dan venue lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XLI tingkat Kabupaten Agam.

Bersama panitia pelaksana, tim pemetaan berhasil mengumpulkan titik koordinat untuk 36 lokasi pemondokan yang akan digunakan khafilah dan official dari 16 kecamatan yang akan mengiktui iven keagamaan itu.

"Pemetaan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan acara serta memberikan panduan navigasi yang lebih baik bagi peserta dan petugas lapangan," ungkap Kadiskominfo Agam, Syatria, Senin.

Selain itu, tim juga berhasil menentukan 17 titik lokasi tempat lomba yang tersebar di masjid dan sekolah di Kecamatan Tilatang Kamang.

Baca juga: Kafilah Sumatera Barat Pertahankan Predikat Juara Umum MTQ VII Korpri Tahun 2024

"Dengan adanya pemetaan ini, peta lokasi berbasis google maps, dapat dibuat untuk memudahkan navigasi dan orientasi," terangnya.

"Langkah ini diharapkan mampu memberikan panduan yang lebih baik kepada official dan khafilah serta petugas lapangan untuk menuju tempat lomba dan pemondokan," tambah Syatria.

Hal ini sangat penting mengingat cabang lomba tersebar di berbagai lokasi di Kecamatan Tilatang Kamang, sehingga efisiensi waktu dan kemudahan akses jadi prioritas utama.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Agam untuk mendukung suksesnya penyelenggaraan MTQ Nasional XLI tingkat Kabupaten Agam.

Baca juga: Sumbar Kirim 30 Kafilah Ikuti MTQ VII Korpri, Target Masuk 3 Besar

Dengan demikian, seluruh peserta dan panitia diharapkan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik serta mengikuti lomba dengan lancar dan tertib.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI