Peserta dari Pulau Sumatera dan Jawa Ikuti Alek Gadang Buru Babi di Nagari Koto Kaciak

Senin, 03 Juni 2024, 10:15 WIB | Olahraga | Kab. Agam
Peserta dari Pulau Sumatera dan Jawa Ikuti Alek Gadang Buru Babi di Nagari Koto Kaciak
Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam, Dedi Asmar membuka alek gadang buru babi di arena Porbi Marenten, Jorong Pasar Rabaa, Nagari Koto Kaciak, Kecamatan Tanjung Raya, Ahad. (humas)

AGAM (2/6/2024) - Pengurus PORBI Agam dan Pemerintahan Nagari Koto Kaciak, gelar alek gadang buru babi, Ahad.

Ribuan pecandu buru babi dari sejumlah daerah di Pulau Sumatera dan Jawa, ikuti kegiatan yang dipusatkan di arena Porbi Marenten, Jorong Pasar Rabaa, Nagari Koto Kaciak, Kecamatan Tanjung Raya, Ahad.

"Selain jadi agenda tahunan, kegiatan alek buru babi ini juga dalam rangka meningkatkan tali silaturahmi sesama penyuka buru babi," ungkap Wakil Ketua Panitia Buru Alek Koto Kaciak, Vajri disela kegiatan.

Kegiatan ini, selain membasmi hama babi sekaligus memperkenalkan wisata Danau Maninjau kepada masyarakat luas.

Baca juga: Hiii... Merinding! Menengok Kuburan Berdiri di Pasaman yang Kerap Mengeluarkan Suara Aneh

Sementara itu, Bupati Agam diwakili Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam, Dedi Asmar mengapresiasi panitia dan pemerintahan Nagari Koto Kaciak, yang telah melaksanakan acara buru alek gadang buru babi tersebut.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat dalam menyukseskan event alek buru babi itu.

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Agam, saya menilai, kegiatan ini juga dapat meningkatkan usaha pelaku UMKM serta ajang promosi Danau Maninjau," jelasnya.

Dia berharap, acara buru alek gadang dapat terus berlanjut ke depannya. Karena, selain menambah perekonomian masyarakat, kegiatan ini juga dapat meningkatkan silaturahmi antar sesama pecandu olahraga buru babi. (*)

Baca juga: Nagari Koto Kaciak Expo Digelar, Pemasaran Digital jadi Tantangan

IKLAN PANTARLIH

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan: