PILKADA PESSEL 2024: Aprial Habas Buya Piai Siap Maju Mewakili Nasdem
PESISIR SELATAN (5/4/2024) - Usai Pemilu 2024, Pilkada pun menjelang. Di kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Sumatera Barat, sejumlah kandidat mulai bermunculan. Salah satunya: H Aprial Habas Buya Piai.
Pernyataan kesiapan ikut kontestasi Pilkada di Pessel Tahun 2024, dinyatakan langsung dihadapan wartawan, di Painan, Jumat (5/4/2024).
"Insya Allah, kita akan ikut dalam Pilkada Pessel, dari Partai Nasdem," ucap Buya Piai, yang juga merupakan Ketua DPD Partai Nasdem Pessel ini.
Keikutsertaan dalam kontestasi, sebutnya, merupakan bentuk komitmen, serta keinginan untuk membangun Kabupaten Pessel yang lebih baik lagi, ke depannya.
Baca juga: PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
"Semua orang, memiliki hak serta peluang yang sama, untuk ikut mengabdikan diri, dalam pembangunan di Pessel. Maka dari itu, saya bertekad ingin membawa aspirasi serta keinginan masyarakat, dengan maju di Pilkada Pessel tahun 2024 mendatang," ujar Buya Piai.
Segala persiapan, terangnya lagi, terus dipersiapkan. Namun, apakah nanti maju sebagai bakal Calon Bupati atau Wakil Bupati, semua tergantung situasi dan kondisi, nantinya.
Sebab, papar Buya Piai, selama menjabat sebagai Wakil Rakyat di DPRD Pessel, beragam masukan, saran dan harapan dari masyarakat, diungkapkan langsung kepada dirinya.
Terutama, dukungan serta dorongan supaya saya ikut berkontestasi, serta maju di Pilkada Pessel ke depan, ujar Politisi Nasdem yang juga anggota legislatif dua periode ini.
Baca juga: PILKADA 2024: KPU Pessel Belum Tentukan Jadwal Pelipatan Surat Suara
"Yang pasti, saat ini, secara pribadi, saya sudah siap untuk maju di Pilkada Pessel 2024. Dan, tinggal menunggu arahan, serta petunjuk dari Partai Nasdem," tegas Buya Piai, yang juga merupakan Wakil Ketua DPRD Pessel ini.
Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:
Berita Terkait
- PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
- PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
- HUT GOLKAR ke 60: DPD Pessel Gelar Senam Ceria Bertabur Hadiah
- PILKADA 2024, Era Sukma Munaf: Wali Nagari Jangan Terlalu Simpati, Sanksi Berat Menanti
- KETERBUKAAN INFORMASI Badan Publik di Pessel Kembali Diuji