Pemilu 2024; Ini Perolehan Kursi DPRD Provinsi dari Dapil Sumbar 7
Basis data yang dijadikan acuan, form D Hasil yang dihasilkan dalam rapat pleno rekapitulasi perolehan suara partai politik peserta Pemilu 2024 yang telah dituntaskan KPU ketiga daerah.
Sedangkan nama Caleg terpilihnya, merujuk rekapitulasi perolehan suara masing-masing Caleg. (lihat tabel)
Perolehan Kursi DPRD Provinsi Dapil Sumbar 7:
- Golkar; 68.170; Yogi Pratama; 32.963
- PAN; 49.730; Lastuti Darni; 19.736
- Nasdem; 47.405; Abdul Rahman; 16.661
- PKS; 46.346; Nurfirmanwansyah; 11.162
- Gerindra; 41.215; Mario Syahjohan; 18.274
- PPP; 28.113; Daswip Petra Dt Manjinjing Alam; 8.497
- Demokrat; 24.202; Agus Syahdeman; 9.043
(Data ini disajikan merujuk urutan partai peraih suara terbanyak, nama partai, total suara, caleg terpilih dan suara pribadi)
Catat menarik di Dapil Sumbar 7 ini, tersingkirnya petahana DPRD Sumbar dari Partai Demokrat yang juga Wali Kota Solok, Irzal Ilyas dt Lawik Basa.
Baca juga: Ketua DPRD Sumbar Ingatkan Siswa SMAN 16 Padang Jauhi Tawuran, Narkoba dan Pergaulan Bebas
Peraih suara terbanyak Partai Demokrat di Dapil Sumbar 7 ini, Agus Syahdeman. Caleg nomor urut 1 ini, ikut kontestasi Pilkada Solok pada tahun 2020 lalu. Berpasangan dengan Iriadi, Agus Syahdeman kalah dalam pertarungan kursi Solok 1.
Sementara, untuk Partai Gerindra dan PPP, Mario Syahjohan dan Daswip Petra Dt Manjinjing Alam terlalu digdaya bagi pesaing di partainya masing-masing.
Keduanya seperti tak tergoyahkan di basis pemilih. Mario yang putra asli Solok Selatan, meraih suara mencolok dibanding dua daerah lainnya.
Begitu juga halnya dengan Daswip Petra yang kekuatan suaranya merata di Kabupaten Solok dan Solok Selatan.
Perolehan Kursi Dapil Sumbar 7 Pemilu 2019:
- Mario Syah Johan (Gerindra)
- Khairunnas (Golkar)
- Irwan Afriadi (Nasdem)
- Nurfirmanwansyah (PKS)
- Daswippetra Dt Manjinjiang Alam (PPP)
- Ahmad Rius (PAN)
- Irzal Ilyas DT Lawik Basa (Demokrat)
Disclaimer; Penghitungan perolehan kursi dan Caleg terpilih ini, merupakan data yang diolah valoranews.com merujuk hasil pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 yang telah ditetapkan KPU Kota Solok, Kab Solok dan Solsel.
Untuk hasil otentik tentang perolehan kursi dan caleg terpilih hasil Pemilu 2024 di Dapil Sumbar III ini, pembaca dapat menunggu hasil rapat pleno KPU Sumbar yang digelar mulai Ahad (3/3/2024) hingga Selasa (5/3/2024). (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar