Nevi Zuairina: Energi Murah dan Mudah Diakses Dibutuhkan di Masa Depan
JAKARTA (27/9/2023) - Anggota Komisi VI DPR yang juga Anggota Badan Anggaran, Nevi Zuarina menegaskan, LPG 3 kg adalah kebutuhan pokok dan harus tetap terjangkau oleh semua lapisan masyarakat.
Dia menggarisbawahi pentingnya LPG 3 kg, sebagai salah satu bahan bakar penting bagi masyarakat Indonesia, terutama yang berpenghasilan rendah. Selain itu, Nevi juga menyorot pengembangan pembangkit tenaga biomassa dari tandan kelapa sawit.
"Di masa datang, masyarakat akan lebih membutuhkan energi murah dan mudah diakses seperti energi gas alam yang di produksi PGN," ungkap Nevi pada rapat dengar pendapat (RDP) Komisi VI DPR RI dengan Korporasi Subholding Pertamina, kemarin.
Untuk itu, terang Nevi, perkembangan pipanisasi gas oleh PT Pertamina Gas Negara, mesti dapat memenuhi permintaan gas yang semakin meningkat, khususnya dalam memenuhi konsumen rumah tangga dan UMKM.
Politisi PKS ini menyampaikan, terkait pengembangan pembangkit tenaga biomassa dari tandan kelapa sawit, ia menegaskan akan pentingnya pengembangan sumber energi berkelanjutan.
Seperti, penggunaan tandan kelapa sawit untuk pembangkit tenaga biomassa. Ia mendukung langkah-langkah menuju efisiensi dan keberlanjutan dalam penggunaan sumber daya alam.
Selain itu, Nevi Zuairina juga mengajak para pemangku kepentingan termasuk industri, untuk berkolaborasi dalam upaya mendukung proyek-proyek energi berbasis biomassa dan memperkuat sektor energi nasional.
"Saya usulkan kerjasama yang lebih erat, antara pemerintah dan industri termasuk Pertamina, mendukung pengembangan proyek energi berbasis biomassa ini," harap dia.
Baca juga: Kembalikan Design Logo Halal ke Versi MUI, Ini Alasan Rofik Hananto
Ia juga menyoroti insentif yang dapat diberikan kepada perusahaan yang berkontribusi pada pengembangan energi terbarukan. (*)
Penulis: Veri Rikiyanto
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Mahmud Marhaba Dampingi PJS Pohuwato Temui Plt Bupati, Ini Aspirasi yang Disampaikan
- Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
- Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
- Hari Santri Nasional ke10, Cucun: Pendidikan Akhlak Ruh Pendidikan Islam
- Prabowo-Gibran Dilantik, Ini Pujian Puan Maharani
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024