PEMILU 2024: Pemkab Pessel Siap Bekerjasama dengan Bawaslu
PESISIR SELATAN (14/2/2023) - Bupati Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat diwakili Sekretaris Daerah, Mawardi Roska , membuka kegiatan Siaga Pengawasan "Satu Tahun Menuju Pemilu 2024", yang diselenggarakan Bawaslu setempat, di Sago, Painan, Selasa.
Turut hadir Forkopimda Pessel, Perwakilan Organisasi Masyarakat dan Adat, OKP, dan mahasiswa.
Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
Dalam sambutannya, Mawardi Roska menyatakan, sesuai tema kegiatan, menjelang satu tahun kegiatan Pemilu tahun 2024, Bawaslu semakin mematangkan langkah - langkah, dalam mengoptimalkan Pengawasan Pemilu, dari berbagai Aspek.
Lanjutnya, Pemkab Pessel siap bekerja sama dengan Bawaslu, agar terciptanya suasana yang kondusif, menjaga Netralitas dan Integritas.
"Kegiatan hari ini, selain sosialisasi, juga melakukan edukasi, kepada seluruh elemen dan Stakeholder yang ada (hadir). Kemudian, secara bersama - sama, juga melakukan edukasi di lingkungan masing-masing. Sehingga, didapatkan hasil yang lebih baik dan optimal," ujar Mawardi Roska.
Sekda juga menghimbau, mari kita secara bersama - sama memberikan dukungan kepada Bawaslu, dalam melaksanakan tugasnya.
Baca juga: Pemprov Sumbar dan BPH Migas Sepakat Pertajam Pengawasan Penyaluran BBM dan Gas
"Sehingga, pemilu nanti dapat berjalan aman dan lancar," ucap Mawardi Roska.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
- PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
- HUT GOLKAR ke 60: DPD Pessel Gelar Senam Ceria Bertabur Hadiah
- PILKADA 2024, Era Sukma Munaf: Wali Nagari Jangan Terlalu Simpati, Sanksi Berat Menanti
- KETERBUKAAN INFORMASI Badan Publik di Pessel Kembali Diuji