Mahasiswa Mesti Miliki Kecerdasan Finansial, Ini 13 Tips Hemat dalam Belanjakan Uang Saku
Contohnya, saat ingin makan di kantin, uang di dalam dompet masih ada satu lembar lima puluh ribuan.
Besar kemungkinan, kamu jadi lebih bebas memilih menu makanan tanpa terlalu memperhatikan total biaya yang dikeluarkan.
Lain halnya jika kamu hanya membawa dompet dengan isi Rp10 ribu. Kamu tentu akan menyesuaikan menu makanan yang enak, mengenyangkan sesuai budget.
13. Selalu cuci pakaian sendiri
Kunci dari cara menghemat uang anak kos adalah tidak malas. Salah satu contohnya, malas mencuci pakaian sendiri.
Meski kini telah banyak jasa laundry hingga cuci kiloan yang harganya terjangkau, yaitu mulai dari Rp5-Rp7 ribu per kg, jika dihitung dengan cermat, tetap saja akan jauh lebih hemat mencuci pakaian sendiri.
Misalnya, jika pakaian kotormu dalam seminggu mencapai 4 kg, jika menggunakan jasa laundry, berarti kamu perlu mengeluarkan uang sekitar Rp6 ribu x 4 kg = Rp24 ribu.
Dalam sebulan, uang yang diperlukan sebesar Rp24 ribu x 4 = Rp96 ribu. Sedangkan, jika mencuci pakaian sendiri, biaya detergen dan pengharum pakaian hanya sebesar Rp16-Rp20 ribu untuk dipakai satu hingga dua bulan. Berarti, bisa memangkas biaya laundry hingga 90%!
Tapi, lain halnya jika waktu yang terpakai untuk mencuci dialokasikan untuk melakukan kegiatan produktif seperti pekerjaan sampingan, menggunakan jasa laundry bisa lebih efisien karena membuatmu punya lebih banyak waktu dan energi untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
14. Belanja bulanan sekaligus
Belanja rutin bulanan dilakukan secara kecil-kecil alias mencicil memang terasa ringan. Tapi, tidak demikian pada akhirnya.
Justru yang ada bisa membuat anggaran belanja rutin kamu malah membengkak tanpa disadari. Untuk itu, hindari bolak-balik berbelanja kebutuhan bulanan. Pasalnya, justru akan membuat kamu boros.
Lakukan kegiatan belanja bulanan sekaligus, dimana kamu membeli semua kebutuhan selama sebulan penuh hanya satu kali saja, misalnya peralatan mandi, makanan tahan lama, camilan, dan sebagainya.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- 31 Ormas di Sumbar Suarakan Penolakan Politik Uang, Buya Gusrizal: Haram bagi Pemberi dan Penerima
- Jalan Balingka-Padang Lua Rusak Berat Akibat Pengalihan Jalan, Sumbar Hanya Sanggup Perbaiki 1 Km Audy Cari Dana ke Pusat
- Tol Ruas Sicincin-Bukittinggi Potensi Dialihkan jadi Sicincin-Singkarak-Tanah Datar, Ini Alasannya
- Sesditjen Dukcapil Kemendagri Perintahkan Disdukcapil Layani Perekaman Data KTP El Hingga Hari H Pencoblosan Pilkada
- Sirekap Kembali Digunakan di Pemilihan Serentak 2024