Bupati dan Wabup Sosialisasikan Jalan Dua Jalur Simpang Ampek- Pasaman Baru

Jumat, 31 Desember 2021, 19:10 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pasaman Barat
Bupati dan Wabup Sosialisasikan Jalan Dua Jalur Simpang Ampek- Pasaman Baru
Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi didampingi Risnawanto (Wabup) dan jajaran, sosialisasikan rencana pembangunan jalan dua jalur dari bundaran Simpang Ampek hingga perempatan Pasaman Baru, Kecamatan Pasaman, di aula kantor bupati, Jumat. (robi irwan)

"Untuk itu, kita harapkan jangan sampai ada provokator. Kalau ada yang tidak mau, ya sudah cukup anda saja yang tidak mau. Jangan sampai memberikan pengaruh buruk sehingga orang lain juga ikutan tidak mau dan semua menjadi ricuh," katanya.

Di samping itu, Risnawanto mengucapkan terimakasih pada masyarakat yang mendukung pembangunan tersebut. Sosialisasi akan dilanjutkan dengan mendengarkan saran dan usulan dari masyarakat.

"Hari ini kami mengucapkan terimakasih, kami senang, kami bangga. Bersama masyarakat, ninik mamak, bundo kanduang dan semua pihak yang insyaallah akan cepat terwujud."

Baca juga: Bupati, Wabup dan Ketua PKK Ikuti Tradisi Manjalang Buya Lubuak Landua

"Warga Simpang Empat, sehati, ikhlas, setuju, demi pembangunan Simpang Empat. Tidak ada keraguan tentang hal yang masyarakat usulkan kepada kami," ucapnya.

Ia menambahkan, hasil sosialisasi dan komunikasi yang terjalin sangat memuaskan bagi Pemkab Pasbar. Sosialisasi yang dilakukan hari ini, akan segera ditindak lanjuti. Lembaga independen yang ditunjuk akan transparan, sehingga masyarakat tidak memiliki keraguan kepada pemerintah.

Sementara itu, Bobi Santosa, salah seorang warga yang terdampak pembangunan mengatakan, setuju dan menyampaikan keluhan yang ia rasakan terkait akses jalan ke tempat usahanya.

"Kami semua, Insyaa Allah setuju, harapan kami kepada bapak bupati hanya meminta sedikit akses jalan untuk memindahkan usaha kami atau dibuka kan begitu. Jadi, jangan semua jalan tengah dibuat taman, tetap dibuatkan kami jalan ke tempat usaha kami," harap Bobi. (pl1)

Halaman:
1 2

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: