Wako Padang Serahkan Bonus Kafilah MTQN ke-39 Padang Panjang
PADANG (20/12/2021) - Wali Kota Padang, Hendri Septa menyerahkan reward pada kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kota Padang yang berlaga di MTQ Nasional ke-39 Tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kota Padang Panjang, Senin.
"Terimakasih dan apresiasi pada seluruh kafilah beserta pelatih, pendamping yang telah mengharum nama ibukota provinsi Sumatera Barat ini. Sehingga, pada pelaksanaan MTQ Nasional ke-39 Tingkat Sumbar pada November lalu Kota Padang berhasil keluar sebagai Juara Umum," ungkap Hendri saat penyerahan bonus.
Dikatakan, prestasi yang diraih tidak lepas dari dukungan dan kerjasama semua pihak. Oleh sebab itu, kemenangan ini jangan sampai menjadikan diri jumawa dan sombong. "Prestasi ini harus dipertahankan untuk menyongsong pelaksanaan MTQN di 2023 mendatang di Kabupaten Solok Selatan," pesan Hendri didampingi Kabag Prokopim, Amrizal Rengganis.
Sementara, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Fuji Astomi mengatakan, reward tersebut diberikan untuk juara I lomba perorangan sebesar Rp40 Juta, Juara II Rp25 juta dan Juara III sebesar Rp15 juta.
Baca juga: Ada 6 TPS Khusus di Pilkada Padang 2024, Juga Ada Tempat Tertentu, Ini Lokasinya
"Pemberian reward ini merupakan bentuk perhatian Pemko Padang pada para kafilah yang telah berjuang mengharumkan nama Padang. Semoga, bonus ini dapat dimanfaatkan dengan sebaiknya oleh para kafilah," ucap Fuji didampingi Kasubag Bina Mental dan Keagamaan, Zul Asfi Lubis. (vry)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya
KPU Agam Kerahkan 29 Armada Kirim Logistik Pilkada
Kabar Daerah - 27 November 2024
KPU Sawahlunto Musnahkan 364 Surat Suara
Kabar Daerah - 27 November 2024
Tarian Singa HBT Padang Ikut Meriahkan Pilkada Fest 2024
Kabar Daerah - 27 November 2024