Vaksinasi Yayasan Senarai di Muaro Kandis Berhadiah Kulkas

Senin, 20 Desember 2021, 23:26 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pesisir Selatan
Vaksinasi Yayasan Senarai di Muaro Kandis Berhadiah Kulkas
Ketua Bidang Kesehatan Yayasan Senarai Sumatera Barat, dr Asrawati didampingi Koordinator Lapangan Yayasan Senarai, Tan Ganto Feri menyerahkan paket sembako usai vaksinasi di Pantai Family Muaro Kandis, Kecamatan Linggo Sari Baganti, Ahad.

PESISIR SELATAN (20/12/2021) -- Sedikitnya, 400 orang warga mengikuti kegiatan vaksinasi Covid19 di Pantai Family Muaro Kandis, Kecamatan Linggo Sari Baganti, Ahad. Vaksinasi ini diinisiasi Yayasan Senarai Sumatera Barat bersama sejumlah mitra.

"Terdata oleh tim, sebanyak 135 orang mengikuti vaksin dosis pertama, vaksin kedua sebanyak 230 orang dan selebihnya tidak bisa divaksin. Masyarakat yang telah divaksin satu dan dua, mendapatkan bantuan Paket Sembako dari Yayasan Senarai dan Kimia Farma," ungkap Ketua Bidang Kesehatan Yayasan Senarai Sumatera Barat, dr Asrawati.

Pada vaksinasi kali ini, Yayasan Senarai tidak hanya memberikan bantuan paket Sembako kepada masyarakat. Namun, juga menyediakan berbagai macam doorprize dengan hadiah utama satu unit kulkas yang akan diberikan pada masyarakat yang beruntung.

Pengundian doorprize yang dilangsungkan pukul 15.00 WIB dan berlangsung meriah dengan ramainya masyarakat yang menyaksikan. Hadiah utama ini didapatkan Nonin, seorang ibu rumah tangga.

Baca juga: 32 Anak di SDN 23 Parit Rantang Ikut Vaksinasi

"Tasirok (terkejut) darah. Tidak menyangka akan mendapatkan hadiah utama. Ketika melihat nomor undian, ternyata nomor awak (saya) yang disebutkan. Awalnya tidak ada niat untuk mendapatkan kulkas sebelum vaksin, tapi ternyata mendapatkannya," ungkap Nonin.

"Nanti, kulkas akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan keluarga seperti menyimpan makanan, sayuran dan lainnya. Terimakasih pada Yayasan Senarai, yang sebelumnya tidak menyadari akan mendapatkan hadiah utama dari kegiatan ini. Terima kasih," tambah Nonin.

Sementara itu, dr Asrawati didampingi Koordinator Lapangan Yayasan Senarai, Tan Ganto Feri menyampaikan, vaksinasi kali ini merupakan putaran yang ke-15 yang digelar Yayasan Senarai, dalam menyukseskan gelaran vaksinasi di seluruh wilayah Sumatera Barat.

"Pemberian Sembako dan doorprize merupakan upaya untuk masyarakat mau melakukan vaksin. Lebih tepatnya sebagai penarik agar masyarakat mau hadir untuk melakukan vaksin," ungkap Tan Ganto.

Baca juga: 157 Siwa SD Raudhatul Jannah Ikuti Vaksinasi

Doorprize dengan hadiah utama satu unit kulkas ini, merupakan pertama kalinya Yayasan Senarai berikan untuk masyarakat. "Dikarenakan, dari pihak penyelenggara kegiatan vaksinasi menghubungi kita dan mengusulkan demikian, makanya dari yayasan itu yang kita hargai." terangnya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI