Warga Binaan Rutan dan LPP Padang Ikuti Vaksinasi Tahap I
PADANG (29/6/2021) - Warga Binaan Rumah Tahanan (Rutan) kelas II B Padang dan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Anak Air, mendapatkan vaksinasi Covid19 yang diadakan di aula Rutan Padang, Senin (28/6/2021).
Kegiatan tersebut diadakan guna menyukseskan program vaksinasi massal terhadap warga Kota Padang, dalam rangka serbuan vaksin Kodam 1 Bukit Barisan.
Komandan Kodim 0312 Padang, Kol (Inf) M Ghoffar Ngismingil menjelaskan dalam pelaksanaan vaksinasi, pihaknya bekerjasama dengan RST Reksodiwiryo dan Dinas Kesehatan Kota Padang.
"Untuk vaksin disediakan RST, sementara untuk vacinator kita melibatkan dua tim dari RST serta dua tim dari Puskesmas Anak Aia dan Puskesmas Aia Dingin," ujarnya.
Dia berharap, kegiatan vaksinasi ini, dapat meningkatkan kekebalan tubuh seluruh warga binaan, sehingga tidak mudah untuk terpapar Virus Corona, dan Rutan maupun LPP terbebas dari penyebaran Covid19.
Kepala Rutan Padang, M Mehdi mengatakan sebelum melaksanakan program vaksinasi, pihak Rutan dan LPP telah melakukan sosialisasi dan edukasi terkait pentingnya vaksinasi guna melindungi dari ancaman Covid19.
"Awalnya ada warga binaan yang menolak untuk divaksin, sebagian besar karena mereka mendapat informasi yang salah (Hoaks) terkait program vaksinasi, tapi setelah kita edukasi dan sosialisasikan, akhirnya mereka bersedia secara sukarela untuk divaksin," terang Mehdi.
Dalam kegiatan ini, Mehdi menargetkan dapat melaksanakan vaksinasi terhadap 700 warga binaan, baik dari Rutan Padang maupun Lapas Perempuan Padang.
Baca juga: Vaksinasi Booster Kembali jadi Syarat Perjalanan, AP II Lakukan Persiapan di 20 Bandara
Selain warga binaan, kegiatan vaksinasi juga diikuti oleh pegawai dan petugas Rutan yang belum melakukan vaksinasi atau ditunda karena alasan kesehatan. (vry)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Polda Sumbar Pastikan Pelaku Penembakan dalam Pengawasan Tim Ditreskrimum
- 31 Ormas di Sumbar Suarakan Penolakan Politik Uang, Buya Gusrizal: Haram bagi Pemberi dan Penerima
- Jalan Balingka-Padang Lua Rusak Berat Akibat Pengalihan Jalan, Sumbar Hanya Sanggup Perbaiki 1 Km Audy Cari Dana ke Pusat
- Tol Ruas Sicincin-Bukittinggi Potensi Dialihkan jadi Sicincin-Singkarak-Tanah Datar, Ini Alasannya
- Sesditjen Dukcapil Kemendagri Perintahkan Disdukcapil Layani Perekaman Data KTP El Hingga Hari H Pencoblosan Pilkada