Operasi Yustisi Prokes Covid19 Tak Ramah PKL

Sabtu, 29 Mei 2021, 20:23 WIB | News | Provinsi Sumatera Barat
Operasi Yustisi Prokes Covid19 Tak Ramah PKL
Pelaku pelanggar Prokes Kesehatan di Padang Panjang, diberikan sanksi membersihkan jalan saat diamankan petugas. Akademisi Unes Padang, Firdaus Diezo menilai, sanksi serupa ini tak mampu memberikan efek jera pada masyarakat. (istimewa)

"Jangan salahkan masyarakat yang banyak melakukan perlawanan terhadap kebijakan pemerintah terkait Covid19. Ini tak lepas dari perilaku aparat penegak hukum beserta pemimpinnya," nilai Ilhamsyah.

Dalam kacamata Ilhamsyah, Satgas Covid19 belum sekalipun mengekspose penegakan hukum Prokes Covid19 yang melibatkan aparatur sipil negara (ASN). Apalagi terhadap pimpinan lembaga pemerintahan.

"Kita belum berbicara pada penegakan hukum di pusat perbelanjaan, pasar dan pusat keramaian lainnya," tukas dia.

Dalam konteks Sumatera Barat, urai dia, gubernur juga telah menerbitkan aturan tentang pembatasan aktivitas keagamaan selama Ramadhan dan Idul Fitri 1442 H. Sementara, masyarakat menyaksikan juga, baik gubernur maupun anggota legislatif, melakukan Safari Ramadhan ke berbagai masjid.

"Ini memicu ketidakpercayaan publik," terang alumni Teknik Unand itu. (kyo)

Halaman:
1 2 3
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI