Dinkes Agam Bina Apotik dan Toko Obat
VALORAnews - Dinas Kesehatan Dinkes Agam melakukan pembinaan secara berjenjang kepada pengelola apotik dan toko obat. Pembinaan ini langsung mendatangi apotik dan toko obat tersebut dan memberikan penyuluhan mengenai kelengkapan administrasi mengenai izin, dan manajemen apotik.
"Setiap tahun, kita menurunkan dua orang petugas Dinkes dan satu petugas puskesmas untuk melakukan pembinaan kepada pemilik apotik dan toko obat," kata Kepala Dinkes Indra didampingi Kepala Bidang (Kabid) Jaminan dan Sarana Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, Riyanti, di Lubuk Basung, Kamis (7/4/2016).
Pembinaan ini, kata Indra, bertujuan agar apotik dan toko obat lebih tertata dengan baik dan ini juga sebagai bahan evaluasi. Saat ini, berdasarkan data Dinkes Kabupaten Agam terdapat sebanyak 36 unit apotik dan 24 unit toko obat yang berada di wilayah Agam. (rel)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025