16 Tim Ikuti Turnamen Mini Soccer Gubernur Cup 2024, Ini Harapan Mahyeldi
PADANG (24/8/2024) - Ketua Karang Taruna Sumbar, Mahdianur Musa mengatakan, turnamen Mini Soccer Gubernur Sumbar Cup Tahun 2024 ini digelar secara swadaya.
Event ini terealisir berkat dukungan berbagai pihak sehingga event itu dapat berjalan dan terlaksana dengan baik.
"Pada hari ini, berlaga sebanyak 16 tim. Dari masing-masing grup tersebut, mewakili daerah-daerah terjauh, terkuat dan terpencil. Seperti, Mentawai, Solok Selatan, Pasaman, Dharmasraya dan Sijunjung," ungkap Mahdianur.
Hal itu dikatakan Mahdianur saat pembukaan turnamen Mini Soccer Gubernur Sumbar Cup 2024, yang digelar oleh Karang Taruna Provinsi Sumbar di Lapangan Saudagar Minang GOR H. Agus Salim, Sabtu. Event ini dibuka Gubernur Sumbar, Mahyeldi.
Baca juga: 50 Pengurus Karang Taruna Nagari se-Agam Ikuti Bimtek
Ia menyatakan, turnamen ini menjadi suatu kebanggan bagi organisasi Karang Taruna dalam mendukung kegiatan sosial dan kegiatan positif di tengah masyarakat.
"Kita anti terhadap narkoba, anti terhadap tauran dan LGBT. Karang Taruna hadir untuk memberikan hal baik dan positif bagi masyarakat luas," terangnya.
"Sebab, anak muda butuh dipandu, anak muda butuh tanggung jawab dan anak muda butuh diperhatikan dalam kegiatan positif di tengah masyarakat," tuturnya.
Sementara, Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi menyebutkan, iven tersebut bernilai positif dalam mengembangkan bakat sekaligus menekan peluang terjadinya perilaku menyimpang di kalangan generasi muda.
Baca juga: Karang Taruna Agam Tanam 2 Ribu Tanaman Produktif di Jalan Menuju Objek Wisata
"Even ini adalah suatu langkah yang sangat tepat dilakukan oleh Karang Taruna sebagai organisasi yang eksis dalam kegiatan sosial di tengah masyarakat," terangnya.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Gubernur Sumbar Hadiri Pembukaan PON XXI Aceh-Sumut, Ini Janji yang Disampaikan
- Sumbar Siapkan Bonus Rp250 Juta untuk Peraih Emas PON XXI Aceh-Sumut
- Minangkabau Archery Club Gelar Lomba Memanah Piala Gubernur, Ini Harapan Mahyeldi
- Liga Futsal Nusantara Tuntas, Tim Rafhely Futsal Lolos ke Liga Pro 2025, Ini Rencana Gubernur
- Anak Tarusan Pessel Dinobatkan jadi Kiper Terbaik AFF U-19, Ini Kata Gubernur Sumbar
Disparpora Mentawai Gelar Turnamen Voli dan Sepaktakraw Bupati Cup I
Olahraga - 10 September 2024
Sumbar Siapkan Bonus Rp250 Juta untuk Peraih Emas PON XXI Aceh-Sumut
Olahraga - 02 September 2024