Muflihun Ceritakan Tunggakan Utang Saat Dialog dengan Perwakilan Warga dari Lima Kecamatan
PEKANBARU (17/3/2023) - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Muflihun mengungkapkan, sejak ditugaskan sebagai kepala daerah pada 22 Mei 2022, dia harus membereskan utang pada pihak ketiga sebesar Rp176 miliar.
Kini, utang kepada pihak ketiga itu sudah dibayar Rp100 miliar. Salah satu bentuk utang itu adalah honor ketua RT dan RW serta insentif kader Posyandu.
"Pada 2022, kami bayarkan honor Ketua RT dan RW serta kader Posyandu. Tahun ini, honor Ketua RT dan RW juga ditambah Rp100.000," ungkap Muflihun saat berdialog dengan warga dari lima kecamatan di rumah dinasnya, Jumat pagi.
Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi menjelang bulan Ramadhan. Perwakilan warga lima kecamatan itu yakni dari Kecamatan Bukit Raya, Binawidya, Senapelan, Payung Sekaki dan Sukajadi.
Baca juga: Muflihun: PPDB Harus Zero Pungli
Tahun ini, terang dia, Pemko Pekanbaru juga memiliki empat program prioritas yang sudah dijalankan. Empat program prioritas antara lain, Doctor on Call, beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dan mahasiswa tidak mampu, santunan kematian bagi orang miskin Rp1 juta kepada ahli waris dan subsidi bunga pinjaman bagi UMKM yang kurang modal.
"Permasalahan utama Pekanbaru ini adalah sampah, banjir dan jalan rusak. Drainase banyak berisi sampah dan tanah. Kami harapkan para Ketua RT dan RW menghidupkan kembali semangat gotong-royong," harap Muflihun.
Disampaikan juga, Pemilu akan digelar pada 2024. Presiden, kepala daerah, anggota DPRD ditentukan oleh masyarakat.
"Gunakan hak pilih kita. Imbau masyarakat agar datang ke tempat pemungutan suara (TPS)," ajak Muflihun.
Baca juga: Rangkaian Lampu Colok Raksasa Menyala di Lapangan MPP Pekanbaru, Ini Kata Muflihun
Masyarakat juga diingatkan untuk tidak terlibat dalam politik uang. Jangan sampai oknum-oknum calon anggota dewan membeli suara masyarakat.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Kapolri Perintahkan Bareskrim Polri Asistensi Langsung Penyidikan Penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
- Mahmud Marhaba Dampingi PJS Pohuwato Temui Plt Bupati, Ini Aspirasi yang Disampaikan
- Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
- Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
- Hari Santri Nasional ke10, Cucun: Pendidikan Akhlak Ruh Pendidikan Islam
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024