Utusan Tanjung Raya Kuasai Penggung Juara Festival Tambua Tansa

Senin, 05 September 2022, 17:46 WIB | Wisata | Kab. Agam
Utusan Tanjung Raya Kuasai Penggung Juara Festival Tambua Tansa
Bupati Agam, Andri Warman bersama Yenny Andri Warman (ketua TP-PKK Agam) dan jajaran, menikmati atraksi peserta Festival Tambua Tansa tingkat Agam-Bukittinggi Ahad (4/9/2022) di eks lapangan terbang Gadut. (humas)

Kabid Kebudayaan Disdikbud Agam, Jupri mengatakan, Festival Tambua Tansa ini dibuka secara resmi oleh Bupati Agam pada Sabtu kemaren.

Dikatakan, pada hari pertama, jumlah yang tampil di hari pertama sebanyak 17 grup dan hari terakhir sebanyak 20 grup.

"Ke-37 grup ini lolos seleksi dari 84 grup yang mendaftar," ujarnya.

Baca juga: Bupati Agam Bersama Grup Tarak Tacin Meriahkan Reuni Gadang 2024 IASMA Landbouw

Lima grup terbaik nantinya akan dapat reward, berupa uang pembinaan sebesar Rp5 juta.

Patut Dilestarikan

Bupati Agam, Andri Warman bersama Ketua TP PKK Agam, Yenni Andri Warman, ikut menyaksikan atraksi Tambua Tansa di Monumen Avro Anson, Nagari Gadut, Kecamatan Tilatang Kamang, Ahad. Keduanya tampak menikmati berbagai atraksi yang dimainkan berbagai grup tambua tansa.

Andri Warman mengungkapkan kekagumannya, saat melihat atraksi-atraksi yang ditampilkan masing-masing grup.

Dikatakan, tambua tansa sudah menjadi ciri khas Kabupaten Agam, yang merupakan kesenian berasal dari Maninjau.

"Hal ini patut dilestarikan, dan Festival Tambua Tansa ini juga bertujuan untuk mengembangkan sektor pariwisata di Kabupaten Agam," jelasnya.

Selain itu, diharapkan juga kegiatan ini bisa berdampak terhadap perkembangan perekonomian masyarakat, khususnya yang berada di sekitar lokasi acara. (kyo)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI