Membubung Naik! Ini Harga Terbaru Pertalite, Solar dan Pertamax per 3 September 2022
JAKARTA (3/9/2022) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, pemerintah sudah berusaha sekuat tenaga untuk melindungi masyarakat dengan subsidi.
"Keputusan dalam situasi sulit ini adalah pilihan terakhir pemerintah yaitu mengalihkan subsidi BBM," ungkap Jokowi dalam konferensi pers di Istana Negara, Jakarta, Sabtu siang.
Pernyataan Jokowi ini sekaligus menandai pengumuman kenaikan bahan bakar minyak (BBM) mulai pukul 14.30 WIB Sabtu ini.
Baca Juga: Pemerintah Naikan Harga Pertalite, Solar, Pertamax, Politisi PKS: Innalilahi Wa Inna ilaihi Roojiuun
Baca juga: DPRD Pasbar Gelar 2 Rapat Paripurna Istimewa, Dengarkan Pidato Presiden dan RSPBN Tahun 2025
Menurutnya, selama ini subsidi BBM dinikmati oleh masyarakat mampu. Angkanya mencapai 70 persen.
"Lebih dari 70% subsidi, justru dinikmati kelompok masyarakat yang mampu yaitu pemilik mobil-mobil pribadi. Mestinya, uang negara itu harus diprioritaskan pada subsidi masyarakat kurang mampu," ungkap Jokowi.
Dalam pernyataan tertulis Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif disebutkan, tarif ini berlaku pada hari ini Sabtu, tanggal 3 September 2022, pukul 14.30 WIB.
Harga terbaru BBM Subsidi yakni:
- Pertalite dari Rp7.650 per liter jadi Rp10.000 per liter
- Solar Bersubsidi dari Rp5.150 per liter menjadi Rp6.800 per liter
- Pertamax (Non-Subsidi) dari Rp12.500 per liter menjadi Rp14.500 per liter.
Disebutkan Arifin Tasrif, gejolak harga minyak dunia telah menyebabkan ketidakpastian dan berdampak signifikan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Baca juga: Sapi Kurban Presiden Jokowi untuk Sumbar Seberat 1052 Kg
Salah satunya subsidi dan kompensasi energi termasuk BBM, tahun 2022 telah meningkat 3 kali lipat dari Rp152 triliun jadi Rp502 triliun. Angka ini masih akan terus meningkat.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Mahmud Marhaba Dampingi PJS Pohuwato Temui Plt Bupati, Ini Aspirasi yang Disampaikan
- Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
- Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
- Hari Santri Nasional ke10, Cucun: Pendidikan Akhlak Ruh Pendidikan Islam
- Prabowo-Gibran Dilantik, Ini Pujian Puan Maharani
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024