570 STB Gratis Telah Dibagikan PT POS di Sumatera Barat

Senin, 20 Juni 2022, 20:47 WIB | News | Provinsi Sumatera Barat
570 STB Gratis Telah Dibagikan PT POS di Sumatera Barat
Perangkat Set Top Box (STB) yang digunakan untuk menangkap siaran digital.

Saat ini hal penting yang perlu mendapat perhatian masyarakat adalah kapan penghentian siaran TV Analog. Provinsi Sumatera Barat terbagi dalam delapan wilayah layanan siaran. Namun, hanya tiga wilayah layanan saja yang langsung terdampak ASO.

Ketiga wilayah layanan itu adalah Sumatra Barat-1 mencakup Kabupaten Solok, Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Tanah Datar, Kabupaten Padang Pariaman, Kabupaten Agam, Kota Padang, Kota Solok, Kota Sawahlunto, Kota Padang Panjang, Kota Bukittinggi, Kota Pariaman. Kawasan tersebut masuk tahap pertama penghentian yaitu 30 April 2022.

Sedangkan Sumatera Barat-4 mencakup Kabupaten Lima Puluh Kota, Kota Payakumbuh dan Sumatera Barat-7 meliputi Kabupaten Pesisir Selatan masuk jadwal kedua ASO yaitu 25 Agustus 2022.

Untuk beralih ke TV Digital, ada satu langkah mudah yang bisa masyarakat lakukan yaitu melakukan pengecekan televisi di rumah masing-masing.

Kalau TV di rumah sudah ada tuner standar DVB T2 di dalamnya, cukup lakukan scanning ulang saja maka otomatis siaran digital sudah bisa dinikmati. Bila pesawat televisi masih analog, perlu tambahan STB.

Bagi masyarakat yang mampu bisa mulai membeli, memasang STB, bermigrasi ke TV Digital sekarang dan menikmati beragam manfaatnya. Bersih gambarnya, jernih suaranya, canggih teknologinya. Gratis menontonnya, tidak perlu biaya langganan atau pulsa. (kyo)

Halaman:
1 2 3
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI