Beasiswa IISMA Sepi Peminat di Universitas Andalas

*Inggrid Fauzi

Jumat, 16 Juni 2023 | Opini
Beasiswa IISMA Sepi Peminat di Universitas Andalas
Inggrid Fauzi.

IISMA adalah singkatan dari Indonesian International Student Mobility Awards. Program Beasiswa IISMA adalah salah satu program yang diadakan oleh Kampus Merdeka.

Jika sebelumnya kamu mendengar banyak tentang Kampus Merdeka, yang banyak diikuti oleh mahasiswa adalah program pertukaran pelajar dan magang keluar kota yang cakupannya masih di dalam Indonesia.

Lain dengan IISMA, beasiswa ini adalah program yang ditawarkan kepada mahasiswa untuk menambah pengalaman belajar di luar negri.

Program IISMA sendiri sudah ada sejak tahun 2021, yang mana tahun ini adalah tahun ketiga mereka menerbangkan para awardee (sebutan mahasiswa yang lulus program ini). IISMA juga meng-klaim mereka akan membiayai para awardee dari keberangkatan hingga biaya hidup mereka disana.

Namun nampaknya walaupun pihak IISMA akan membiayai penuh, banyak juga yang kurang berminat dengan program ini, tidak luput jurusan Sastra Inggris Universitas Andalas.

Diiming-imingi dengan dibiayai penuh juga ditambah jalan-jalan keluar negri nampaknya tidak membuat mereka tertarik.

Padahal, sebagai mahasiswa Sastra Inggris, yang sehari-harinya ketika belajar akrab dengan bahasa Inggris, sepantasnya mencoba kesempatan ini.

Selain menimba ilmu dan jalan-jalan keluar negri, mereka juga bisa meningkatkan skill Bahasa Inggris di negeri orang. Mereka bisa mempraktekkan apa yang telah mereka pelajari selama berada di Indonesia.

Jadi, apakah alasan sebenarnya kenapa kurangnya minat mereka terhadap program ini?

Usut punya usut, kurangnya informasi mengenai program ini dan juga biaya yang akan dikeluarkan nantinya tidaklah murah.

Memang, pihak IISMA lah yang akan membiayai, namun, kamu tentu perlu uang untuk persiapan ujian dan segala macamnya. Nah, bagian inilah yang tidak dicover oleh pihak IISMA.

Halaman:

*Mahasiswi Jurusan Sastra Inggris FIB Unand

IKLAN COKLIT DPT PILKADA SERENTAK 2024 SUMATERA BARAT
Bagikan:
Hamriadi S.Sos ST

Putra Daerah di Pusaran Pilkada Bukittinggi

Opini - 16 Juli 2024

Oleh: Hamriadi S.Sos ST

Dosen FISIP Unand.

UKT Mahal, Tak Usah Kuliah

Opini - 20 Mei 2024

Oleh: Dr Emeraldy Chatra

Ramdalel Bagindo Ibrahim

Mengobati Luka Galodo dengan Hati dan Kelola Pikir

Opini - 17 Mei 2024

Oleh: Ramdalel Bagindo Ibrahim