40 Petugas Teknis Dilatih BPPT: Pilwana Agam 2017 Gunakan Teknologi e-Voting
VALORAnews -- Pemkab Agam menyiapkan tim teknis inti dan tim teknis lapangan sebanyak 40 orang pada pelaksanaan e-voting pemilihan walinagari (pilwana) di daerah itu pada 2017 nanti.
"Ke-40 petugas ini, terdiri dari tim teknis inti sebanyak lima orang dan tim teknis lapangan sebanyak 35 orang," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari Agam, Rahmat Lasmono, di Lubukbasung, Senin (9/1/2017).
Dijelaskan, untuk pelaksanaan e-voting ini, Pemkab Agam bekerjasama dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Jakarta. "Kerjasama ini terkait dengan pelatihan petugas dalam pengoperasian e-Voting yang dilaksanakan saat pilwana nanti," tambahnya.
Kelebihan dari e-voting ini, kata Rahmat Lasmono, bisa memperoleh hasil yang lebih jelas dan menyangkut kepuasan masyarakat atau legitimasi walinagari lebih terpercaya.
Baca juga: Air Bersih, Konflik Lahan dan Perbaikan Infrastruktur jadi Aspirasi Warga di Reses Nurna Eva Karmila
"e-Voting ini sangat efektif dan efisien, hemat, tingkat kecurangan kecil dan dapat dipertanggungjawabkan," tambahnya.
Pada 2017, sebanyak 28 nagari akan melaksanakan pilwana, yaitu Nagari Tiku Utara, Sitanang, Bawan, Salareh Aia, Duo Koto, Paninjauan, Koto Malintang, Malalak Barat, Malalak Timur, Balingka, Sianok Anam Suku, Koto Gadang, Taluak IV Suku, Padang Laweh, Kubang Putiah dan Nagari Sungai Tanang.
Kemudian, Nagari Batu Palano, Sungai Pua, Padang Laweh, Balai Gurah, Biaro Gadang, Lambah, Kapau, Gadut, Pasia Laweh, Nan Tujuah dan Nagari Kamang Hilia. (rls/ham)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025
- Gubernur Hadiri Batagak Panghulu Datuak Rajo Endah Nan Randah Naik Sarumpun
- Bupati Agam Bersama Grup Tarak Tacin Meriahkan Reuni Gadang 2024 IASMA Landbouw
DPRD Agam akan Bahas 33 Ranperda Sepanjang Tahun 2025
Kab. Agam - 11 November 2024
147 Mustahik Terima ZIS dari Baznas Agam, Ini Arahan Pjs Bupati
Kab. Agam - 26 Oktober 2024
Ini Arahan Pjs Bupati Agam Jelang Penilaian Kelana dan Nalana
Kab. Agam - 23 Oktober 2024