HAB Kemenag, Indra Catri: Jaga Ibadah dan Kesalehan Sosial
VALORAnews - Sebagai umat beragama, Bupati Agam, Indra Catri meminta agar masyarakat menjaga ibadah dan kesalehan sosial antarsesama. Hal ini penting karena, agama merupakan sumber kekuatan kedaulatan nasional dan ruh dari kehidupan bangsa.
Hal itu disampaikan Indra Catri, mengutip sambutan Menteri Agama RI, pada saat acara upacara Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-71 tahun 2017, Selasa (3/1/2016) di Lubukbasung.
"Agama tidak bisa dipisahkan dari kehidupan bangsa. Oleh sebab itu mari kita jaga bersama-sama keutuhan NKRI, sebagai sebagai bentuk bahwa kita adalah bangsa yang besar dan rukun," katanya.
Karenanya, Indra menegaskan, tugas dari jajaran ASN khususnya Kementerian Agama sungguh besar terhadap nasib bangsa ini ke depannya. Menurutnya, kesatuan bangsa akan terpelihara secara kokoh dan tidak dapat dipecah belah tergantung pada kebijakan dan kecakapan aparatur Kementerian Agama.
Baca juga: Air Bersih, Konflik Lahan dan Perbaikan Infrastruktur jadi Aspirasi Warga di Reses Nurna Eva Karmila
"Saya berharap, ke depan aparatur Kemenag agar selalu kreatif dalam menciptakan program yang inovatif dan bernas serta memperkuat komitmen kita terhadap integritas dan etos kerja sebagai pelayan masyarakat dan pengayom semua umat," harapnya. (rls/ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025
- Gubernur Hadiri Batagak Panghulu Datuak Rajo Endah Nan Randah Naik Sarumpun
- Bupati Agam Bersama Grup Tarak Tacin Meriahkan Reuni Gadang 2024 IASMA Landbouw
DPRD Agam akan Bahas 33 Ranperda Sepanjang Tahun 2025
Kab. Agam - 11 November 2024
147 Mustahik Terima ZIS dari Baznas Agam, Ini Arahan Pjs Bupati
Kab. Agam - 26 Oktober 2024
Ini Arahan Pjs Bupati Agam Jelang Penilaian Kelana dan Nalana
Kab. Agam - 23 Oktober 2024