Arab Saudi Tetapkan 6 Perusahaan jadi Pengelola Musim Haji 2023, Muassasah Tak Dipakai Lagi
Adapun dalam urusan Umrah, Muassasah bertugas untuk menerbitkan MOFA (Ministry of Foreign Affairs).
Dengan MOFA inilah, calon peserta Umrah dapat mengajukan visa Umrah ke Kedutaan Besar Saudi Arabia (KBSA) dinegara masing masing. Durasi waktu penerbitan MOFA paling cepat satu jam. Tapi, jika ada masalah teknis, kita harus menunggu MOFA terbit lebih dari satu minggu.
Peranan Muassasah dalam pelaksanaan ibadah Haji sangat berbeda, dimana muassasah tidak hanya menerbitkan MOFA, tetapi juga bertanggung jawab atas keselamatan dan kenyamanan jamaah Haji di Makkah.
Di Negara Arab Saudi masing masing muassasah memiliki tugas tersendiri dan terdiri dari empat bagian, yaitu Muassasah Thawwafah dan Muassasah Adilla, Maktab Wukala dan Maktab Zamazimah.
Muassasah Thawwafah bertugas dalam bidang akomodasi. Mereka mengurus penginapan untuk semua jemaah haji yang datang dari luar Kerajaan Arab Saudi. Jadi, Muassasah Thawwafah inilah yang bertanggung jawab sepenuhnya atas keselamatan jamaah Haji hingga tiba di penginapan.
Sementara itu, Muassasah Adilla berperan menyambut pengunjung makam Rasulullah SAW. Mereka bertempat di Madinah.
Ada lagi Maktab Zamazimah, merupakan Muassasah yang mengurus pembagian air zam-zam.
Muassasah lainnya adalah Maktab Wukala. Tugasnya adalah menyambut kedatangan para jamaah Haji dan memeriksa paspornya. (kyo)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Mahmud Marhaba Dampingi PJS Pohuwato Temui Plt Bupati, Ini Aspirasi yang Disampaikan
- Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
- Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
- Hari Santri Nasional ke10, Cucun: Pendidikan Akhlak Ruh Pendidikan Islam
- Prabowo-Gibran Dilantik, Ini Pujian Puan Maharani
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024