Inilah Sosok Ayuningtyas Widari Ramdhaniar, Pejuang Ketahanan Pangan
Indikator ini juga dapat menggambarkan perubahan ketersediaan makanan dan kemampuan rumah tangga untuk mengakses makanan.
Isu pangan merupakan isu yang berkaitan dengan isu SDGs dinomor sebelumnya yaitu tanpa kemiskinan, karena orang yang miskin sudah tentu tidak dapat memenuhi kebutuhan gizinya dan makanan yang sehat maka mereka berada ditempat yang memiliki risiko tinggi kerawanan pangan dan kekurangan gizi.
Hal itu merupakan pelanggaran terhadap Hak Asasi Manusia (HAM) yang melekat pada diri seorang manusia yang tidak dapat dikurangi apalagi dicabut dan persoalan kekurangan pangan dan gizi yang sehat bukan hanya soal angka statistik.
Karena, sekecil apapun angka statistiknya didalamnya terdapat persoalan manusia yang terancam hidupnya.
Dunia globalisasi kita adalah dunia di mana ekonomi, budaya, dan populasi kita menjadi semakin saling berhubungan.
Beberapa dari kita mungkin memiliki kehidupan yang rentan karena siapa kita atau di mana kita tinggal, tetapi kenyataannya adalah kita semua rapuh.
Karena ketika seseorang tertinggal, sebuah rantai pun telah putus.Ini tidak hanya berdampak pada kehidupan orang itu, tetapi juga kehidupan kita.
Dalam menghadapi krisis global, solusi global dibutuhkan lebih dari sebelumnya.
Dengan menargetkan produksi yang lebih baik, nutrisi yang lebih baik, lingkungan yang lebih baik, dan kehidupan yang lebih baik, kita dapat mengubah sistem pangan pertanian dan membangun ke depan dengan lebih baik dengan menerapkan solusi berkelanjutan dan holistik yang mempertimbangkan pembangunan dalam jangka panjang, pertumbuhan ekonomi yang inklusif, dan ketahanan yang lebih besar.
Sudah berapa lama concern terhadap isu ini dan apa yang telah dilakukan?
Sejak kecil sebenarnya, namun saat itu kan belum memahami konsep akademisnya ya jadi masih global saja bahwa sekitar kita harus dibantu perkara gizi yang lebih baik. Orang tua selalu mengajarkan setiap mereka habis gajian membelikan makanan sehat seperti susu, beras, telur, mie, kecap, saus, minyak di beberapa goodie bag untuk dibagikan ke orang yang memiliki kerawanan tinggi terhadap kekurangan gizi.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Kapolri Perintahkan Bareskrim Polri Asistensi Langsung Penyidikan Penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
- Mahmud Marhaba Dampingi PJS Pohuwato Temui Plt Bupati, Ini Aspirasi yang Disampaikan
- Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
- Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
- Hari Santri Nasional ke10, Cucun: Pendidikan Akhlak Ruh Pendidikan Islam
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024