Meriahkan Hari Jadi ke-132 Tahun, Bio Farma Gandeng PFI Gelar Lomba Foto

Selasa, 19 Juli 2022, 23:41 WIB | News | Nasional
Meriahkan Hari Jadi ke-132 Tahun, Bio Farma Gandeng PFI Gelar Lomba Foto
Flyer lomba foto Biofarma di hari jadi ke-132 tahun.

Aspek penilaian meliputi kesesuaian tema, kreativitas dan estetika karya, pesan yang disampaikan serta nilai tambah jika mengandung produk/jasa/sumber daya manusia/kegiatan sosial/brand BUMN Farmasi (Bio Farma, Kimia Farma, dan Indofarma).

Hasil foto dapat dikumpulkan melalui link berikut https://linktr.ee/lombafotohutbiofarma sebelum tanggal 1 Agustus 2022.

Hasil karya pemenang akan dipamerkan di Puncak Acara HUT Bio Farma ke-132 pada 6 Agustus 2022.

Baca juga: Bio Farma Gelar Lomba Foto dan Video Kreatif Berhadiah Puluhan Juta, Ini Tema dan Link Pendaftaran

Kriteria penilaian untuk sebuah foto akan terbagi menjadi 3 bagian.

Yang pertama, 60% aspek penilaian terletak pada estetika dan unsur fotografi yang terkandung dalam gambar.

Kedua, 30% penilaian akan bergantung pada unsur keterkaitan foto dengan tema lomba.

Terakhir, 10% penilaian unsur mengandung produk/jasa/sumber daya manusia/kegiatan sosial/brand BUMN Farmasi (Bio Farma, Kimia Farma, dan Indofarma).

Kendati demikian, para peserta diharapkan tetap dapat bereksplorasi akan imajinasi yang mereka miliki.

Mari ramaikan rangkaian acara menuju HUT Bio Farma ke 132 tahun. Ajak teman, rekan, sanak saudara, dan kenalan Anda sebanyak-banyaknya untuk turut berpartisipasi dalam lomba ini.

"Perhatikan syarat, ketentuan, dan tanggal terakhir pengumpulan foto. Jangan sampai terlewatkan dan pastikan hasilnya sudah sesuai dengan kriteria," ajak dia. (vri)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI