Poros KMP Plus Menguat di Pilkada Sumbar
VALORAnews - Ketua Panitia Seleksi pendaftaran cagub/cawagub Partai Gerindra, Zulkifli Jaelani menegaskan, belum ada kepastian pasangan yang akan diusung. Daftar nama calon kepala daerah itu, baru akan diserahkan pada Dewan Pengurus Pusat (DPP).
"Belum ada kepastian pasangan yang akan kita usung di pemilihan gubernur nanti. Tunggu saja," kata Zulkifli, usai menerima pendaftaran Ketua DPD Partai Golkar Sumbar, Hendra Irwan Rahim, Kamis (25/6/2015).
Baca juga: Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Menurutnya, pendaftaran tetap dibuka untuk merangkul semua partai di bawah naungan KMP. Termasuk Partai Golkar dari kedua kubu (Aburizal dan Agung Laksono). "Setelah Hendra dari Golkar kubu Ical kami masih membuka untuk calon dari Partai Demokrat, jika memang ada," terangnya.
KMP, kata Zulkifli, diusahakan satu suara untuk Pilkada cagub/cawagub. "Nanti upaya kesepakatan lintas koalisi, yang akan dinaungi Partai Gerindra," terangnya. (Baca: Hendra Irwan Rahim Mendaftar ke Partai Gerindra)
Baca juga: HUT GOLKAR ke 60: DPD Pessel Gelar Senam Ceria Bertabur Hadiah
Sebelum Hendra, politisi senior Golkar, Muslim Kasim dari kubu Agung Laksono telah lebih dulu mengajukan diri sebagai calon gubernur (cagub). Sebelum Muslim Kasim, juga sudah ada empat orang yang mendaftar sebagai cagub ke partai itu yakni Irwan Prayitno, Fauzi Bahar, Syuir Syam dan Khairul Akbar. Untuk cawagub, ada nama Syamsu Rahim, Nasrul Abid, Zulkifli Jailani. (kyo)
Editor: Mangindo Kayo