Formula Bios 44 Diperkenalkan ke Petani Agam

Selasa, 22 Januari 2019, 18:34 WIB | Wisata | Kab. Agam
Formula Bios 44 Diperkenalkan ke Petani Agam
Danramil 06/ Baso, Kapten (Inf) Rudi Candra menjelaskan penggunaan Bios 44 pada petani di Kecamatan Baso, Nagari Simarasok, Jorong Sungai Angek, Selasa (22/1/2019). (penrem)

VALORAnews - Untuk membantu petani dalam meningkatkan hasil produktifitas pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan serta sebagai solusi penyubur tanah bekas tambang atau bekas kebakaran hutan, formula BIOS 44 mulai disosialisasikan Prajurit Kodim 0304/Agam di wilayah Kabupaten Agam, Selasa (22/1/2019).

"Sosialisasi ini akan terus dilaksanakan sampai kepada seluruh lapisan masyarakat Sumatera Barat, termasuk di wilayah Kodim 0404/Agam. Program pengenalan Bios 44 ini sebelumnya diperuntukan dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan, kini berkembang pada sektor pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan yang sedang dilakukan sosialisasi di Wilayah Kodim 0304/Agam secara bertahap," ungkap Danramil 06/ Baso, Kapten (Inf) Rudi Candra dalam siaran pers yang diterima.

Para Komandan Koramil dan Babinsa jajaran Kodim 0304/Agam, mulai memperkenalkan dan menyosialisasikan BiOS 44 di antaranya di wilayah Kecamatan Tilatang Kamang kepada kelompok tani (Keltan) Sepakat di Nagari Gadut, Nagari Biaro pada kelompok tani Iklas, Kecamatan Baso Nagari Simarasok pada kelompok tani Sabar, Palembayan pada masyarakat perkebunan, Matur kepada Keltan Batu Basurek Buayan Nagari Lawang, Nagari Koto Gadang serta di wilayah Lubuk Basung.

Kapten (Inf) Rudi Candra didampingi anggota Koramil 06/Baso, saat sosialisasi Bios 44 pada kelompok Tani Sabar di Kecamatan Baso, Nagari Simarasok, Jorong Sungai Angek menjelaskan, tujuan dari kegiatan ini adalah selain untuk memperkenalkan Bios 44 kepada masyarakat.

Baca juga: Ombudsman Serahkan Hasil Kajian Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan di Agam pada Pjs Bupati

"Juga sebagai upaya memelihara dan meningkatkan keeratan hubungan antara TNI khususnya Koramil 06/Baso dengan masyarakat sekitar, sehingga akan terwujud kemanunggalan yang kokoh kuat antara TNI dengan rakyat," terangnya.

"BIOS 44 adalah gabungan simbiosis mutualisma dalam bentuk larutan yang sudah diformulasi yang terbukti selama ini efektif, bisa menyuburkan tanah sehingga lahan yang tadinya kurang produktif bisa diberdayakan kembali," ucapnya

Terpisah, Ketua Keltan di Kelurahan Campago Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Bukittinggi, Ay Dt Mangkuto Basa berharap, adanya Bios 44 dari Kodim 0304/Agam dapat membantu sebagai solusi alternatif pemberian pupuk, sehingga dapat meningkatkan penghasilan dari bersawah.

"Mudah-mudahan adanya bantuan Bios 44 dan semoga hasil tanaman padi dapat meningkat," ungkapnya.

Baca juga: Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen

Masyarakat yang diberikan sosialisas sangat antusias mengikuti karena Bios 44 dianggap sebagai formula yang multifungsi dan multimanfaat, sehingga masyarakat berkeinginan untuk menggunakannya sebagai pengganti pupuk anorganik.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI