7.949 Hewan Dikurbankan di Padang
VALORAnews - Hari Raya Idul Adha dikenal juga dengan hari raya kurban. Tepat 10 Dzulhijjah atau 1 September 2017 ini, seluruh umat Islam merayakan Idul Adha 1438 H. Hewan pun dikurbankan.
Di Kota Padang, ribuan hewan kurban disembelih pada Hari Raya Idul Adha. Tercatat, sebanyak 7.949 hewan dikurbankan.
"Jumlah peserta dan hewan kurban tahun ini jauh meningkat," kata Walikota Padang, H Mahyeldi Dt Marajo.
Data yang dihimpun dari Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdako Padang, hewan jenis sapi paling banyak dikorbankan. Jumlahnya mencapai 6.991 ekor. Sedangkan kambing sebanyak 958 ekor.
Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen
Kecamatan yang paling banyak peserta kurban pada tahun ini yakni Koto Tangah. Di daerah ini, 1.760 ekor hewan disembelih pada Idul Adha kali ini. Sapi yang dikurbankan sebanyak 1.549 ekor. Sedangkan kambing 211 ekor.
"Kecamatan paling sedikit peserta kurban yakni Bungus Teluk Kabung," Kabag Kesra Setdako Padang, Jamilus.
Di Kecamatan Bungtekab, total hewan yang dikurbankan yakni 78 ekor. Sapi sebanyak 58 ekor dan kambing 20 ekor.
"Daerah ini merupakan daerah minus pekurban," jelasnya lagi.
Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan
Pada tahun ini, sebanyak 329 ekor hewan juga disembelih di Kecamatan Lubuk Kilangan. Sapi sebanyak 262 ekor. Sedangkan kambing 67 ekor.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar