Temukan Anak Putus Sekolah Bekerja di Pasar, Mahyeldi: Anak Padang Harus Sekolah

Rabu, 24 Mei 2017, 09:48 WIB | News | Kota Padang
Temukan Anak Putus Sekolah Bekerja di Pasar, Mahyeldi: Anak Padang Harus Sekolah
Wako Padang, Mahyeldi Dt Marajo memotivasi Arif Ibrahim untuk tetap bersekolah, saat ditemukannya tengah bekerja di sebuah toko di Pasar Raya, Selasa (23/5/2017). (humas)

"Arif harus sikolah, indak buliah indak sikolah. Apo cita-citanyo," tanya Mahyeldi.

"Jadi pemain bola, Pak," aku Arif.

"Pemain bola harus pintar. Nanti bisa masuk akademi PSP Padang," sambung Mahyeldi.

Baca juga: Mahyeldi dan Audy Salurkan Hak Pilih pada Pilkada 2024, Ini Pesan Keduanya

Mendengar itu, wajah Arif nampak girang. Arif langsung menyalami dan mencium tangan Walikota.

"Terimakasih, Pak," ujarnya sambil malu-malu.

Arif berusia 13 tahun. Sejak setahun lalu dirinya telah piatu. Ibunya meninggal dunia karena stroke. Setelah tamat dari SD Belakang Tangsi, Arif memilih bekerja di toko Tanjung Pinang di Jl Pasar Baru, Pasar Raya bersama ayahnya. (rls/vri)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI