RKPD 2017 Kota Padang Terbaik se-Sumbar

Jumat, 14 April 2017, 15:37 WIB | News | Kota Padang
RKPD 2017 Kota Padang Terbaik se-Sumbar
Walikota Padang, Mahyeldi Dt Marajo menerima piagam penghargaan tentang RKPD terbaik di tingkat kota di Sumar, dari Irwan Prayitno (gubernur Sumbar), Kamis (13/4/2017). Penghargaan ini diberikan dalam acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang)

VALORAnews - Kota Padang dinilai sebagai daerah yang memiliki Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2017 terbaik pertama, untuk kategori kota di Sumatera Barat.

"Alhamdulillah, kita meraih prestasi untuk penilaian RKPD 2017. Prestasi ini berkat usaha keras seluruh jajaran serta masyarakat," ungkap Wako Padang, Mahyeldi Dt Marajo usai menerima penghargaan dari Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, Kamis (13/4/2017).

Penghargaan penilaian RKPD 2017 terbaik itu, diserahkan dalam acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Sumatera Barat di sebuah hotel di Padang. Dengan diraihnya penghargaan ini, Kota Padang melenggang ke tingkat nasional dalam penilaian RKPD 2017.

Dikatakan Mahyeldi, RKPD 2017 Kota Padang dinilai terbaik, karena telah memiliki aplikasi e-planning. Aplikasi perencanaan kerja ini, merupakan inovasi yang dilakukan Pemerintah Kota Padang, sehingga gubernur menetapkan Padang sebagai terbaik di antara kota lain di Sumbar.

Baca juga: KPK Gelar Sosialisasi Gratifikasi dan Korupsi Sektor Pengadaan Barang dan Jasa, Ini Kata Mahyeldi

"Ada inovasi yang kita lakukan. Aplikasi e-planning ini memudahkan kita dalam memutuskan dan menetapkan anggaran," ungkap Mahyeldi.

Selain memiliki inovasi, Padang juga diapresiasi berkat belanja daerah yang sudah berimbang. Bahkan jika diitung-itung, Belanja Langsung (BL) justru lebih besar dibandingkan Belanja Tidak Langsung (BTL).

"Dengan begitu, kita sudah bisa menerima tambahan pegawai. Kita sudah usulkan kepada Menpan-RB, mudah-mudahan memberi ruang pada kita untuk menambah pegawai," ujar Mahyeldi.

Seperti diketahui, Kota Padang sudah tujuh tahun tidak menerima penambahan pegawai. Menurut Mahyeldi, hal ini tidak bagus bagi jalannya roda pemerintahan.

Baca juga: 76 Pelajar Berprestasi Nasional dan Internasional 2024 Raih Penghargaan, Raih Hadiah Total Rp80 Juta

"Gap atau jarak antara pegawai senior dengan junior cukup jauh. Kita harap, Menpan-RB mengabulkan permintaan kita sebanyak 3.000 orang pegawai," tukuknya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI