Muda Berdaya, Solusi DDS untuk Kurangi Pengangguran

Sabtu, 29 Oktober 2016, 10:38 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Muda Berdaya, Solusi DDS untuk Kurangi Pengangguran
Ilustrasi salah satu program pemberdayaan DDS. (istimewa)

VALORAnews -- Data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah angka masyarakat usia produktif (15-64 tahun) yang berstatus pengangguran di Indonesia tahun 2016, mencapai angka delapan juta orang. Padahal di usia tersebut, khususnya para pemuda, amat disayangkan jika waktu yang dimiliki tidak menghasilkan sebuah karya yang berdampak pada masyarakat sekitar.

Dompet Dhuafa Singgalang mencoba mencarikan solusi dari permasalahan ini dengan membuat Program Ekonomi "Muda Berdaya". Program Ekonomi Muda Berdaya membantu memberikan solusi bagi para pemuda yang tidak memiliki pekerjaan berupa bantuan modal usaha.

Program ini bertujuan untuk membina jiwa kemandirian penerima manfaat, meningkakan sumber pendapatan, serta menghidupkan nilai-nilai sosial di masyarakat.

"Diharapkan manfaat Muda Berdaya bukan hanya untuk kelompok yang dibina tapi juga untuk masyarakat sekitar, dengan cara menyerap tenaga pekerja ataupun berdiskusi mengenai usaha yang dimiliki masyarakat," ungkap Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Singgalang, Defri Hanas, Jumat (28/10/2016).

Baca juga: 7 Website Penghasil Uang Terbukti Membayar Desember 2023, Misi Survey Hingga Nonton Video

Dalam pelaksanaannya nanti, secara rutin tim Dompet Dhuafa Singgalang melakukan pendampingan mitra yang disebut Inkubator Bisnis (Inkubis), yang terdiri dari kegiatan; ide usaha atau pengembangan, silaturahim antar mitra dengan tim Ekonomi dan Pemberdayaan Dompet Dhuafa Singgalang juga antar mitra dengan mitra, pelatihan ekonomi dan motivasi, monitoring perkembangan usaha untuk mengetahui sejauh mana perkembangan usaha mitra, serta diskusi terbuka, dan mendorong perizinan usaha.

"Untuk penerima manfaat sendiri, kami menargetkan pemuda berstatus pengangguran namun memiliki semangat tinggi untuk berwirausaha serta taat dengan prasyarat dan ketentuan program. Untuk feedbacknya nanti, kami berharap pada akhirnya penerima manfaat dapat menjadi mengembangkan usaha dan menebar kebermanfaatan pada yang lain," pungkas Defri.

Untuk itu, lanjut Defri, Dompet Dhuafa Singgalang membuka kesempatan kepadaa generasi muda mengirimkan proposal rencana pengembangan usaha yang mereka minati. Dari seluruh proposal yang masuk akan diseleksi oleh tim.

"Dana yang disediakan untuk kesuksesan program ini merupakan donasi dari para donatur dan mitra Dompet Dhuafa Singgalang. Untuk penerimaan proposal kami membuka kesempatan hingga akhir November, dan ditargetkan program ini sudah dimulai hingga November 2017 mendatang," pungkas Defri. (rls/kyo)

Baca juga: Mirip Youtube, Cuan di Website Penghasil Uang Doddstream dengan Iklan Otomatis

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI