Hindari Motor Belok Mendadak di Jalur Cepat, Truk Es Kristal Rebah Kuda
VALORAnews - Sebuah mobil truk kanvas yang menjajakan es kristal, terbalik di depan SPBU Suka Fajar di Jl Khatib Sulaiman, Padang, Minggu (24/4/2016) siang. Tak ada korban jiwa dari kejadian yang terjadi sekitar pukul 13.30 WIB itu. Sementara, truk itu rebah kuda di taman median jalan.
"Tak sempat lagi mengerem. Seorang pengendara motor Yamaha Mio berbelok mendadak dari jalur cepat masuk ke SPBU," terang sopir truk BA 8098 AG itu, Mulia (27).
Pria yang masih tampak shock itu mengatakan, kneknya mengalami patah tulang di tangan kanannya. "Dia langsung dilarikan ke tukang pijat tulang," terangnya.
Menurut Mulia, dia sudah berupaya mengerem, namun tak memungkinkan lagi untuk bisa berhenti. "Daripada saya menabrak motor, mobil ini saya belokan ke median jalan dan akhirnya rebah kuda. Sementara, si pengendara motor langsung kabur saat mobil saya rebah," terangnya.
Baca juga: PMI Bukittingi Berikan Pertolongan Pertama bagi 3 Korban Laka Lantas
Sementara, bintara unit Laka Sat Lantas Polresta Padang, Bripka Oyon MS menilai, mobil truk es kristal ini melaju dalam kecepatan cukup tinggi. "Melihat jejak rem yang cukup panjang, truk ini memang dalam kecepatan tinggi," terang Bripka Oyon sembari memperlihatkan foto bekas ban mobil di aspal. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar