Keren... Ali Mukhni Pajang Gaji di Papan Informasi Publik

Senin, 18 April 2016, 14:54 WIB | Wisata | Kab. Padang Pariaman
Keren... Ali Mukhni Pajang Gaji di Papan Informasi Publik
Bupati Padangpariaman Ali Mukhni dengan Syamsu Rizal (Ketua KI Sumbar) meninjau ruang PPID Padangpariaman sekaligus menyaksikan pajangan gaji kepala daerah di papan informasi publik, Senin (18/4/2016). (istimewa)

VALORAnews - Saat banyak pejabat publik menutupi gaji yang diterimanya, mungkin tersebab risih atau alasan lainnya, tidak demikian dengan Bupati Padangpariaman, Ali Mukhni.

"Keren, ini bukti keterbukaan informasi publik konkret dari dari kepala daerah menempel gaji bulanannya di papan informasi," ujar Ketua KI Sumbar, Syamsu Rizal saat meninjau ruang Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten Padangpariaman, Senin (18/4/2016).

KI Sumbar berkunjung ke Pemkab Padangpariaman, dalam rangka pelaksanaan sosialisasi UU No 14 Tahun 2008 sekaligus penandatanganan Pakta Integritas jajaran PPID se-Kabupaten Padangpariaman.

Tidak hanya gaji, anggaran proyek 2016, dana nagari dan program lainnya, terpajang di papan informasi tersebut. "Di website resmi informasi dan dokumentasii, hal serupa juga bisa diakses," ujar PPID Padangpariaman, Hendra.

Baca juga: KETERBUKAAN INFORMASI Badan Publik di Pessel Kembali Diuji

Menurut Ali Mukhni, keterbukaan informasi di kabupatennya adalah keniscayaan. "Jangan ada pelayan masyarakat di Padangpariaman yang tertutup dan sampai marabo (marah) dimintai informasi oleh masyarakat," ujar Ali Mukhni.

Ali Mukhni yang menjalani jabatan periode kedua ini mengatakan, Pakta Integritas yang ditandatangani jangan hanya di atas kertas saja. "Harus diaplikasikan karena ini perintah UU 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Sehingga, saya tak risih gaji saya dipajang di papan informasi," ujar Ali Mukhni.

Pada papan bisa dilihat gaji bupati Rp6 jutaan dan wakil bupati Rp5 jutaan. "Saya surprise, keterbukaan informasi publik yang selalu maju di sini," ujar Wakil Ketua KI Sumbar, Arfitriati. (rls)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI