Ketua KPK Beri Orasi Anti Korupsi: Wakil Ketua Dewan Pers akan Buka Rapimnas PJS di Kabupaten Pohuwatu

GORONTALO (9/5/2023) -- Wakil Bupati Pohuwato, Provinsi Gorontalo, Suharsi Igirisa mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Rapimnas (Rapat Pimpinan Nasional) dan HUT ke-1 Pemerhati Jurnalis Siber (PJS), yang dipusatkan di Kabupaten Pohuwato.
Dirinya pun berharap kegiatan Rapimnas dan HUT 1 PJS dapat berjalan dengan baik dan sukses.
Baca juga: Tim Penguji UKW dan Rombongan PJS Sambangi Museum Batubara PTBA
"Sebuah kebahagiaan kami para peserta bisa menginjakan kaki di Bumi Panua," kata Suharsi Igirisa saat menerima kunjungan silaturahmi Ketua DPD PJS Provinsi Gorontalo, Muzamil Hasan bersama rekan-rekan panitia dengan Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa di ruang kerjanya, Selasa.
Jelang pelaksanaan kegiatan Rapimnas dan HUT 1 Pemerhati Jurnalis Siber (PJS), Muzamil Hasan selaku Ketua DPD PJS Provinsi Gorontalo mengatakan Rapimnas dan HUT 1 PJS merupakan agenda nasional dan akan dihadiri oleh perwakilan dari seluruh Provinsi.
Baca juga: PJS Muara Enim Inisiasi UKW Angkatan I Bersama UPN Veteran, Diikuti 35 Peserta
"Kita menargetkan Rapimnas ini akan dihadiri perwakilan DPD dan DPC seluruh Indonesia. Rapimnas akan berlangsung selama tiga hari, mulai 11 hingga 13 Mei mendatang. Terkait lokasi kegiatan, kita masih menjajaki beberapa tempat sebelum diputuskan nantinya," tuturnya.
Terkait tamu undangan, Direktur Deteksi News.id ini mengatakan akan menghadirkan Ketua KPK RI akan menyampaikn orasi Anti Korupsi dengan tema, "Pers dan Orkestra Anti Korupsi."
Baca juga: Ketua KPK akan Paparkan 'Pers dan Orkestra Anti Korupsi' di Rapimnas dan HUT I PJS
Editor: Al Imran