Joinerri Kahar Dikukuhkan jadi Ketua Koperasi Saudagara Minang Raya
BUKITINGGI (28/5/2022) - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi mengatakan, keberhasilan Bung Hatta sebagai Bapak Koperasi, telah diakui dunia internasional.
"Semoga, hal ini jadi salah satu motivasi untuk mewarisi semangat Bung Hatta. Oleh sebab itulah, mengapa pengurus K-SMR dilantik di sini," ujar Mahyeldi saat melantik Joinerri Kahar sebagai Ketua Koperasi Saudagara Minang Raya (K-SMR) periode 2022-2025 di Istana Bung Hatta, Bukittinggi, Sabtu.
Mahyeldi dalam sambutannya berharap, pengurus yang baru saja dikukuhkan, selalu menjaga kebersamaan dan persatuan, demi membangun sinergitas guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat seperti yang dicita-citakan Bapak Koperasi "Mohammad Hatta."
Dia juga berharap, Koperasi SMR dapat menjawab peluang-peluang peningkatan perekonomian di Sumatera Barat, salah satunya adalah dengan memberdayakan sekitar 600 ribu UMKM yang ada di Sumbar.
Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen
"Keberadaan K-SMR merupakan bagian yang menjembatani UMKM dalam meningkatkan kualitas dan pemasaran," ungkap Mahyeldi.
"Agar, hasil produk UMKM dapat kita ekspor baik ke pasar nasional maupun internasional, maka dari itu UMKM di Sumbar perlu fasilitas dan dukungan oleh organisasi yang fokus pada pengembangan koperasi salah satunya adalah organisasi K-SMR ini," ucapnya.
Mendukung hal tersebut, Joinerri Kahar menyampaikan, program-program yang telah dilakukan adalah Rumah Potong Ayam (RPA) yang berlokasi di Kota Padang. Dia mengatakan, Rumah Potong Ayam tersebut merupakan satu-satunya yang ada di Sumbar. Pihaknya mengatakan, nantinya dari semua Kabupaten dan Kota, akan men-supply ayam segar ke RPA tersebut.
"Saya harap hadirnya RPA ini ini dapat mempermudah para pelaku usaha dalam mencari ayam yang segar, higienis dan juga halal," ungkap ayahanda dari Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy itu.
Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan
Sementara, Bupati Agam, Andri Warman yang hadir dalam acara tersebut, mengucapkan selamat kepada Joinerri Kahar yang dilantik sebagai ketua umum K-SMR. Ia berharap, semoga di bawah kepemimpinan Joinerri Kahar, K-SMR mampu menghasilkan berbagai kinerja yang lebih baik kedepannya.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Bapemperda DPRD Sumbar Konsultasikan Prolegda Tahun 2025 ke Kemendagri, Ini Hasilnya
- Perwira Polisi Ditembak di Solok Selatan, Ini Analisis PBHI Sumbar
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah