Penjual Sayur Waqafkan Tanah untuk Dibangun Mushalla, Andri Warman Hadiahi Umroh
AGAM (5/2/2022) - Seorang penjual sayur, Mardiati, waqafkan sebidang tanah pada pemerintah nagari demi terwujudnya cita-cita dia membangun sebuah rumah ibadah, di atas tanah miliknya itu.
Sebelumnya, perempuan berusia 65 tahun ini, sudah mendirikan sebuah mushalla sederhana dari hasil berjualan sayur yang telah dilakoninya selama bertahun-tahun lalu.
"Kita bangga pada Ibu Mardiati, meski kondisi ekonomi pas-pasan, tapi ia ikhlas meng-waqafkan tanahnya untuk dibangun mushala, agar bisa dimanfaatkan masyarakat," ujar Bupati Agam, Andri Warman saat menghadiri proses penyerahan waqaf tanah itu, di Jorong Balai Badak, Nagari Batu Kambiang, Kecamatan Ampek Nagari pada pemerintahan nagari, Jumat.
Selama ini, mushalla itu dibangun sendiri oleh Mardiati. Tak ada bantuan materi dari pihak lain selain dari hasil keringatnya berjualan sayur. Karena pandemi Covid19, proses pembangunan mushalla itu ikut tersendat karena makin tingginya kebutuhan harian dan menurunnya daya beli masyarakat.
Baca juga: Gafnel Dt Basa Pimpin FKDT Agam, Ini Pesan Bupati
Karena sangat berkeinginan untuk segera terwujudnya sebuah mushalla, untuk keperluan shalat lima waktu dan mengaji anak-anak sekitar, Mardiati mengharapkan dilanjutkan pemerintahan nagari. Dia pun mewaqafkan tanah itu agar bisa jadi milik ummat muslim.
Secara materi, ibu Mardiati juga sangat sederhana. Dia hanya tinggal di sebuah rumah, yang masih jauh dari kata layak. Rumah itu tidak jauh dari lokasi mushala yang telah dibangunnya itu.
Pada proses waqaf itu, sekaligus dilakukan serah terima dari pemilik tanah ke pemerintah nagari. Kemudian, sekaligus dilakukan batagak kudo- kudo mushala.
Dihadiahi Umroh oleh Bupati
Baca juga: Bupati Agam Kukuhkan Perpanjangan Masa Jabatan 54 Pengurus Bamus Nagari
Usai serah terima, Andri Warman menilai, tidak banyak orang yang bisa seperti Ibu Mardiati. Apalagi di tengah kehidupannya jauh dari kata kaya, tapi masih mampu mewaqafkantanah untuk kepentingan orang banyak.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Ombudsman Serahkan Hasil Kajian Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan di Agam pada Pjs Bupati
- Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
Kab. Agam - 23 November 2024
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Kab. Agam - 20 November 2024