Bupati Solok Selatan Tinjau Pengaspalan Jalan dan Pustu di Talao
SOLOK SELATAN (11/9/2021) - Libur hari kerja, Sabtu, dimanfaatkan Bupati Solok Selatan, Khairunas untuk meninjau pekerjaan pengaspalan jalan di Sungai Geringging Talao, Kecamatan Sangir Balai Janggo (SBJ).
Selain itu, di sela-sela kunjunganya, Khairunnas dan rombongan, juga menerima aspirasi warga di salah satu warung di daerah tersebut. Dalam dialog itu, Khairunas mengungkapkan, kunjungan yang ia lakukan setiap Sabtu tersebut, dalam rangka melihat langsung berbagai pekerjaan fisik di lapangan, mengevaluasi, serta mengetahui kendala-kendala yang mungkin saja terjadi.
"Tidak saja hanya sekadar meninjau, tetapi tentu kita juga akan evaluasi berbagai pekerjaan fisik di lapangan sebagai dasar kebijakan perencanaan kedepannya," ujar Khairunas.
Dari kunjungan tersebut, dia mengatakan, proses pekerjaan pengaspalan jalan sepanjang 500 meter tersebut berjalan lancar. Pihak kontraktor pun optimistis, pekerjaan dapat mereka selesaikan sesuai waktu yang ditetapkan.
Plt Kadis PUPR, Yolly Hirlandes Putra didampingi tenaga teknis Dinas PU, Ade Musrianto mengatakan, jalan yang melalui perkampungan di Sungai Geringging Talao tersebut, sebelumnya telah diaspal sepanjang 3,5 Km. Saat ini sedang dikerjakan 500 meter. Tinggal 750 meter lagi yang belum diaspal.
"Mudah-mudahan, bisa terus dilanjutkan pengaspalannya," ujar Yolly.
Disamping meninjau jalan, Khairunas dan rombongan juga singgah secara mendadak melihat langsung kondisi Puskesmas Pembantu (Pustu) di Jorong Talao, yang memerlukan berbagai perbaikan.
Khairunas langsung menginstruksikan Dinas Kesehatan, untuk mengusulkan rencana perbaikan Pustu tempat Bidan Liana Sari bertugas tersebut, dengan menginvetarisasi kebutuhan-kebutuhan riil yang diperlukan.
Baca juga: Polda Sumbar Pastikan Pelaku Penembakan dalam Pengawasan Tim Ditreskrimum
"Segera ajukan usulan perbaikannya. Kita rawat dan kita perbaiki Pustu ini, agar petugas dan masyarakat nyaman berobat di sini," tukasnya.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar
- Sosper No 8 Tahun 2019, Mario: Kesejahteraan Masyarakat di Beberapa Daerah masih Tertinggal
- DPRD Solsel Konsultasikan Pelaksanaan Tindak Lanjut Rekomendasi DPRD atas LKPj Kepala Daerah
- Sosper No 8 Tahun 2018, Nurfirmanwansyah: Nilai Ekonomi Sampah Belum Tergarap
- Pansus LKPj Kepala Daerah DPRD Solsel Kunjungan ke DPRD Provinsi, Ini Kata Sekwan