Seniman Piaman Gelar Batajau Seni, Ini Targetnya

Kamis, 27 Desember 2018, 17:34 WIB | Wisata | Kab. Padang Pariaman
Seniman Piaman Gelar Batajau Seni, Ini Targetnya
Panitia Batajau Seni, merampungkan persiapan jelang diangkatnya gelaran itu, Ahad (30/12/2018) di pelataran parkir GOR Sungai Sariak. (humas)

Salah seorang inisiator kegiatan, Fadhli menjelaskan, Batajau Seni akan berlangsung dua tahap. Tahap pertama adalah Batajau Seni yang digelar 4 bulan sekali ini. Kemudian, setelah 3 kali penyelenggaraan, akan digelar Batajau Akbar.

"Dalam Batajau Akbar ini, kita tidak hanya akan menghadirkan pertunjukan tetapi juga ekspo selama seminggu penuh untuk mengetengahkan masing-masing sanggar yang ada di Piaman," sebutnya.

Batajau ini mengambil spirit dari kegiatan Batajau yang memang sudah lestari dalam budaya Piaman.

Baca juga: Wasekjen Ansor: Ketum Jadi Menag, Ansor Jadi Sorotan

"Batajau ini biasanya digelar oleh kalangan perguruan silek atau penggiat tradisi Tambua Tasa. Nah, spirit guyub dan gotong royong ini yang kita ambil. Sementara, kata Batajau Seni itu sendiri juga kita jadikan sebagai akronim dari Bursa Pertunjukan, Jasa dan Usaha Seni," katanya.

Sesuai dengan arti akronim tersebut, maka Batajau Seni pada akhirnya adalah sebuah bursa besar tempat masyarakat dapat melihat spesifikasi jasa seni pertunjukan yang dapat mereka pakai dalam berbagai kegiatan seperti pesta pernikahan, acara formal, acara kepemudaan dan lain sebagainya.

"Untuk karya-karya inovasi, bursa ini bertujuan untuk menarik minat para penggerak festival. Sehingga sebagai calon 'pembeli' mereka dapat melihat bentuk karya yang mana yang akan mereka hadirkan dalam festival yang mereka gelar. Meski festivalnya di tahun depan, dalam batajau mereka dapat membuat kontrak dengan pengkarya sejak tahun ini," katanya.

Akademisi ISI Padangpanjang yang juga merupakan peneliti seni Piaman, Asril Muchtar menilai, Batajau Seni ini sebagai sebuah inovasi yang penting bagi pengembangan seni di masa depan.

"Selama ini, sanggar-sanggar banyak tampil di ajang alek nagari. Ini tentu penting diteruskan karena di alek nagari lah seni tradisi dilestarikan. Namun, mereka juga butuh ruang untuk menampilkan karya baru yang berakar dari tradisi juga. Di sinilah batajau akan memainkan peran," sebutnya.

Asril optimistis, Batajau Seni akan jadi ajang yang membuka gerbang kesempatan bagi para seniman Piaman untuk eksis di berbagai iven besar, baik nasional maupun internasional.

"Saat ini sangat banyak festival seni yang membutuhkan talenta-talenta dan karya-karya baru. Baik ditngkat nasional maupun internasional. Melihat semangat yang ada, jika Batajau Seni terus menerus digelar, kita tinggl menunggu suatu saat seniman Piaman akan tampil di ajang-ajang besar seperti festival-festival luar negeri," katanya. (rls)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI