Irfendi Arbi Raih ABG Award Kategori Penyantun

Kamis, 30 Agustus 2018, 20:49 WIB | Wisata | Kab. Lima Puluh Kota
Irfendi Arbi Raih ABG Award Kategori Penyantun
Bupati Limapuluh Kota, H Irfendi Arbi bersama Kepala DPPKBP3A, Hj Yeni Elvi memperlihatkan penghargaan Ayah Bunda Genre (ABG) Award Kategori Penyantun yang diterimanya dalam temu kreatifitas Genre dan perkemahan Bakti Saka Kencana 2018 di Kota Sawahlunto,

VALORAnews - Bupati Limapuluh Kota, H Irfendi Arbi menerima penghargaan Ayah Bunda Genre (ABG) Award Kategori Penyantun. Penghargaan ini diserahkan Wakil Gubernur Sumbar, Nasrul Abit, pada acara pembukaan ajang dan temu kreatifitas Genre dan perkemahan Bakti Saka Kencana 2018 di Camping Ground Kandih, Kota Sawahlunto, Rabu (29/8/2018).

Irfendi Arbi dinilai telah menunjukan komitmen, dukungan dan ketokohannya dalam meningkatkan partisipasi remaja dalam program kesehatan reproduksi Genre, serta membangun karakter remaja untuk meraih bonus demografi dan Indonesia emas.

Komitmen itu terlihat dari pengembangan kelompok pusat informasi dan konseling remaja dalam mencegah triat Kesehatan Reproduksi Remaja (KRL) yang bertujuan buat mencegah perkawinan dini, menjauhi seks bebas dan menghindari Narkoba.

Irfendi Arbi yang dimintai keterangannya mengaku senang dan berterima kasih pada Pemerintah Propinsi Sumatera Barat, atas penganugerahan penghargaan tersebut. Ia berharap, prestasi itu mampu memotivasi semua pihak terkait untuk lebih meningkatkan kepeduliannya terhadap persoalan remaja di daerah ini.

Baca juga: Ranperda RPJPD 2025-2045 masih di Kemenkuham, DPRD Limapuluh Kota Konsultasi ke DPRD Sumbar

"Saya berharap, ini mampu memotivasi kita untuk lebih meningkatkan kepedulian terhadap persoalan remaja yang semakin komplek, sekaligus untuk mewujudkan reformasi mental di kalangan generasi muda," tutur Irfendi sembari mengatakan penghargaan itu ia dedikasikan buat masyarakat Kabupaten Limapuluh Kota.

Kepala DPPKBP3A Limapuluh Kota, Hj Yeni Elvi menyebut, bupati dianugerahi ABG Award karena kepeduliannya terhadap pengendalian atau pencegahan munculnya bahaya yang mengancam generasi muda. Selain itu, juga benar-benar berkomitmen mendukung generasi remaja agar hidup berencana mulai dari sekolah, bekerja untuk berikutnya baru menikah. (rls/kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI